Toba Caldera Resort, Sibisa, 22386

Jl. Kapt. Pattimura No.125 Medan 20153 Sumatera Utara

info@bpodt.id

Toba : (0625) 41500 Medan: (061)450-2908

Siaran Pers: BPODT Adakan Coffee Morning Bersama Pemangku Kepentingan di Toba Caldera Resort

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

Siaran Pers

Badan Pelaksana Otorita Danau Toba

BPODT Adakan Coffee Morning Bersama Pemangku Kepentingan di Toba Caldera Resort

                Direktur Utama BPODT memberikan sambutan dalam acara coffee morning di TCR

Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) mengadakan acara coffee morning bersama para pemangku kepentingan di sekitar Toba Kaldera Resort (TCR). Coffee morning tersebut dilakukan dengan maksud untuk bertukar pikiran dan pengalaman, berkoordinasi satu sama lain dan untuk meningkatkan rasa persaudaraan diantara para pemangku kepentingan. Acara Coffee morning berlangsung dengan santai, penuh keakraban sambil menikmati kopi/ teh dengan makanan khas lokal seperti: pohul-pohul, pisang rebus dan kacang rebus. Kegiatan tersebut berlangsung di The Caldera, sebuah kawasan wisata yang dikelola oleh BPODT berlokasi di Sibisa, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba, Jumat (15/6).

Direktur Utama BPODT Jimmy Panjaitan mengatakan bahwa coffee morning tersebut diadakan dalam rangka melaksanakan fungsi Koordinatif BPODT yakni berkoordinasi dengan para pemangku kepentingan.

“ Dalam rangka menjalankan Tugas Koordinatif kami, pada pagi hari yang indah ini, kami mengundang Bapak/ Ibu para pemangku kepentingan yang ada di sekitar Toba Caldera Resort untuk bertukar pikiran dan pengalaman, berkoordinasi satu sama lain dan meningkatkan rasa persaudaraan diantara kita semua” ujarnya. Pada kesempatan tersebut, Jimmy mengatakan bahwa BPODT ditetapkan Pemerintah melalui Peraturan Presiden Nomor 49 Tahun 2016 yang bertujuan untuk mempercepat pengembangan dan pembangunan Kawasan Danau Toba. Sesuai dengan Peraturan Presiden tersebut, BPODT mempunyai 2 (dua) tugas yakni: Tugas Koordinatif dan Tugas Otoritatif. Tugas Koordinatif adalah melakukan koordinasi, sinkronisasi dan fasilitas perencanaan, pengembangan pembangunan dan pengendalian di Kawasan Pariwisata Danau Toba yang mencakup 8 (delapan) kabupaten, sedangkan Tugas Otoritatif adalah mengelola lahan seluas 386,7 hektar yaitu Toba Caldera Resort di Sibisa, Kec. Ajibata, Kab. Toba.

                         Danramil Lumbajulu memberikan sambutan dalam acara coffee morning di TCR

Lebih lanjut Dirut BPODT menjelaskan bahwa para pemangku kepentingan mempunyai tugas dan tanggung jawab besar di instansi masing-masing, maka melalui acara coffee morning tersebut koordinasi diantara para pemangku kepentingan di sekitar Toba Caldera Resort ini akan semakin baik dan dapat meningkatkan kualitas kinerja kita masing-masing yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Camat Lumbanjulu Berson Dolok Saribu menyambut baik acara coffee morning tersebut dan berharap agar pertemuan seperti ini ditindaklanjuti.

“Pertemuan ini sangat penting, saya berharap agar pada pertemuan berikutnya dapat mengundang para tokoh adat dan tokoh agama. Selain itu, saya mengusulkan agar mulai dari Simpang Aek Natolu ditanam pohon sepanjang jalan menuju Kaldera.

Camat Ajibata Wajun Sirait mengatakan bahwa kebersihan adalah tanggung jawab bersama dan berharap agar para pemangku kepentingan untuk saling mendukung, saling membantu dan saling merespon.

Kepala Desa Natolu Jaya memberikan sambutan dalam acara coffee morning di TCR

Dalam pertemuan tersebut, Koordinator Pos Basarnas Danau Toba, Hisar Turnip menyampaikan bahwa Basarnas siap mendukung keamanan pariwisata di Danau Toba, untuk mendukung keamanan pariwisata Danau Toba diharapkan supaya di Danau Toba dapat dibangun Pusat Pendidikan dan Pelatihan Basarnas.

Danramil dan Kapolsek Lumbanjulu mengatakan bahwa keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama setiap pemangku kepentingan, oleh karena itu diharapkan agar coffee morning ini dapat dilakukan berkelanjutan.

Koordinator Pos Basarnas Danau Toba memberikan sambutan dalam coffee morning di TCR

Pada bagian akhir, dari pihak BPODT, Direktur Industri Pariwisata dan Kelembagaan Kepariwisataan, Raja Malem Tarigan mengatakan bahwa BPODT telah berbuat untuk masyarakat sekitar TCR dengan mempekerjakan masyarakat sekitar di BPODT dan melalui acara Coffee Morning ini, diharapkan agar koordinasi diantara para pemangku kepentingan di sekitar Toba Caldera Resort ini akan semakin baik .

Diskusi yang dipandu oleh Nelson Lumbantoruan sebagai Kepala Divisi Komunikasi Publik tersebut berlangsung penuh keakraban, santai, riang gembira dan diselingi dengan humor. Adapun para pemangku kepentingan yang diundang dalam coffee morning tersebut yakni: Camat Ajibata, Camat Lumbanjulu, Kapolsek Lumbanjulu, Danramil Lumbanjulu, Kapos Polisi Pariwisata Kaldera, GM ASDP Danau Toba, Koordinator Pos Basarnas Danau Toba, KSPL Bandara Sibisa, Manager Persemaian Toba, Kepala Desa Sigapiton, Kepala Desa Pardamean Sibisa, Kepala Desa Parsaoran Sibisa, Kepala Desa Motung, Kepala Desa Pardomuan Motung, Kepala Desa Pardamean Ajibata, Kepala Desa Pardomuan Ajibata, Lura Ajibata, Kepala Desa Sirukkungon, Kepala Desa Aek Natolu Jaya. Kepala Desa Horsik, sedangkan dari pihak BPODT selain dihadiri Direktur Utama, Para Direksi, juga dihadiri para Kadiv dan staf.

 362 total views

Komblik BPODT
Komblik BPODT

Leave a Replay