Toba Caldera Resort, Sibisa, 22386

Jl. Kapt. Pattimura No.125 Medan 20153 Sumatera Utara

info@bpodt.id

Toba : (0625) 41500 Medan: (061)450-2908

Siaran Pers: Jelajah Wisata Budaya-3 di Toba Caldera Resort Berlangsung Sukses

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

Siaran Pers

Badan Pelaksana Otorita Danau Toba

Jelajah Wisata Budaya-3 di Toba Caldera Resort Berlangsung Sukses

Toba — Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) bekerjasama dengan Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) DPD Sumatera Utara sukses menyelenggarakan Event Jelajah Wisata Budaya (JWB)-3. JWB-3 berlangsung di Toba Caldera Resort (TCR) tanggal 9-10 Oktober 2024.

JWB-3 adalah sebuah event Business to Business (B-to-B) yang menggabungkan Travel Mart dan Famtrip dengan mempertemukan 40 Sellers dan 100 Buyers yang bergerak di bidang usaha pariwisata yang berasal dari negara-negara seperti: Malaysia, India, Singapura, dan Thailand.

Acara puncak JWB-3 adalah sesi Table Top Business to Business (B -to-B) yang menggabungkan Travel Mart dan Famtrip. Kegiatan ini dirancang untuk mempertemukan Sellers dan Buyers secara langsung dalam rangkaian acara yang memperkaya pemahaman tentang kekayaan budaya lokal serta potensi pariwisata di Kawasan Danau Toba.

The Kaldera Toba Nomadic Escape menjadi lokasi yang dipilih oleh panitia untuk sesi Table Top dan Gala Dinner. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh 45 Sellers dari berbagai sektor pariwisata dan 100 Buyers yang berasal dari seluruh Indonesia dan beberapa negara tetangga seperti Malaysia, India, Singapura, dan Thailand.

JWB-3 tersebut ini bukan hanya sekadar perjalanan wisata, tetapi merupakan upaya untuk mengenal lebih dalam tentang kekayaan tradisi dan budaya yang ada di Kawasan Danau Toba seperti tarian tradisional, musik, serta kuliner khas. Kegiatan utama yang dilakukan di TCR adalah Table Top dan Gala Dinner. Para Seller terlihat sibuk menawarkan produknya sedangkan para Buyer banyak bertanya tentang produk-produk yang ditawarkan.

Salah satu buyer asal Thailand, Mr Assaman Ma-Ormeen, menyampaikan kesannya tentang Danau Toba setelah mengunjungi Toba Caldera Resort dalam acara Jelajah Wisata Budaya 3. Dia mengaku bahwa di Thailand mereka punya danau, tapi digunakan untuk tambak ikan dan udang. Dia juga terkesan dengan cara menyambut orang Batak dengan sapaan Horas…Horas…Horas. Secara khusus dia terkesan dengan lokasi kegiatan TCR dengan udaranya yang dingin dan sejuk.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, memberikan ucapan selamat atas terselenggaranya acara JWB-3 tersebut. Beliau mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya JWB-3 dan berharap JWB-3 dapat memperkuat sinergi antara pelaku pariwisata, pemerintah, dan masyarakat untuk terus mengembangkan pariwisata yang berkelanjutan.

Direktur Utama BPODT , Jimmy Bernando Panjaitan menyambut dilaksanakannya JWB-3 di TCR. Lebih lanjut Dirut mengatakan bahwa pengembangan pariwisata di Danau Toba tidak dapat dilakukan sendiri-sendiri tetapi membutuhkan dukungan dari stakeholder secara pentahelix. Karena itulah maka kehadiran Jelajah Wisata Budaya ketiga yang diadakan di TCR disambut dengan baik.
“Pengembangan pariwisata di DPSP Danau Toba tidak dapat kami lakukan sendiri, tentunya sangat membutuhkan dukungan dari stakeholder secara pentahelix, khususnya dengan mitra swasta kami dari travel agent dan tour operator. Itulah mengapa kami sangat berbahagia dapat berkolaborasi dengan Dewan Pimpinan Provinsi Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia Sumatera Utara dalam penyelenggaraan kegiatan JWB-3 ini,” tuturnya.

Jimmy juga menambahkan bahwa kegiatan ini lebih dari sekadar perjalanan wisata. “Kegiatan yang telah dilakukan ke tiga kalinya ini bukan hanya sekadar perjalanan wisata, tetapi merupakan upaya kita untuk mengenal lebih dalam tentang kekayaan budaya dan tradisi yang ada di sekitar kawasan, yang bukan hanya menyimpan keindahan alam yang luar biasa, tetapi juga merupakan pusat kebudayaan masyarakat Batak yang kaya akan sejarah, seni, dan tradisi yang adiluhung,” tambah Jimmy.

Ketua Umum ASPPI Agus Pahlevi mengatakan rasa kagumnya dengan TCR sebagai lokasi penyelenggaraan Table Top dan Gala Dinner JWB-3 tersebut dan berharap JWB-3 dapat membantu Sumatera Utara khususnya Danau Toba untuk mempromosikan Danau Toba kepada para Buyer yang menghadiri JWB-3 dan diharapkan dapat mendatangkan wisatawan ke Danau Toba. JWB-3 bertujuan untuk: mempercepat recovery ekonomi pariwisata, meningkatkan wisatawan dalam dan luar negeri.

Event ini diharapkan mampu membuka peluang baru bagi sektor pariwisata di Danau Toba, tidak hanya sebagai destinasi wisata alam, tetapi juga sebagai pusat kebudayaan Batak yang kaya. Melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, BPODT dan ASPPI optimis bahwa event ini akan memperkuat promosi Danau Toba di kancah internasional dan mendukung pengembangan pariwisata berkelanjutan di kawasan tersebut.

 336 total views

Komblik BPODT
Komblik BPODT

Leave a Replay