Toba Caldera Resort, Sibisa, 22386

Jl. Kapt. Pattimura No.125 Medan 20153 Sumatera Utara

info@bpodt.id

Toba : (0625) 41500 Medan: (061)450-2908

Siaran Pers: Wisatawan Kagumi Pemandangan Alam Dengan Suguhan Lantunan Musik di TCR Sibisa

Share on facebook
Share on google
Share on twitter
Share on linkedin

Siaran Pers:

Badan Pelaksana Otorita Danau Toba

Wisatawan Kagumi Pemandangan Alam Dengan Suguhan Lantunan Musik di TCR Sibisa

Toba, 19 Maret 2023 – Sobat Traveller yang merindukan suasana berbeda dalam menikmati panorama alam yang dipadu dengan suguhan lantunan musik maka berkunjung ke Toba Caldera Resort (TCR) Sibisa saat weekend merupakan alternatif tepat menjauh dari hiruk pikuk kota dan kembali merefreshkan pikiran dengan alam.

Sajian yang disuguhkan di TCR Sibisa mengundang decak kagum wisatawan yang berkunjung. Syawal dan keluarga salah seorang tamu awak media bersama LaToSu Holidays, yang datang dari Jakarta berlibur ke Danau Toba mengaku kagum dan terkejut saat berkunjung di TCR Sibisa, Sabtu (18/03/2023).

“Indahnya…,” puji orangtua Syawal.

“Luar Biasa CiptaanNya, Viewnya luar Biasa, desain pembangunannya sangat menyatu dengan alam, Lagunya enak, kita bisa request dan bisa bernyanyi juga disini,” ucapnya bangga kepada Pemerintahan Jokowi dimana Danau Toba semakin dikenal Dunia.

Mereka mengaku sangat menikmati keliling di TCR, apalagi saat berjoget ria dengan musik yang disajikan pengelola.

Menurutnya menikmati pemandangan alam dan Danau Toba yang cantik eksotis maupun berselfie ria merupakan aktivitas yang tentu mengasyikkan dan menyatu dengan alam.

“Asyik benar, apalagi di tempat ini banyak sekali spot instagramable terutama Meja Bundar Milik Presiden Jokowi.” ucapnya.

Seperti diketahui, Selain Spot Instragramble TCR juga memanjakan pengunjung setiap weekend (Sabtu dan Minggu) menikmati lantunan musik organ tunggal yang disediakan pihak pengelola TCR (BPODT) dan berbaur dengan pengunjung melalui dendang lagu yang di request bahkan dinyanyikan pengunjung dan para Penyanyi Artis TCR.

TCR merupakan objek wisata yang di kelola Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) dan diresmikan Presiden Jokowi tahun 2019 lalu yang terletak di Puncak Danau Toba Sibisa, Kec Ajibata Kab Toba.

Berada di ketinggian sekitar 1200 mdpl, TCR menyajikan pemandangan alam, bentang Danau dan deretan bukit serta perkampungan penduduk di tepian Danau Toba yang luas.

Sebagai salah satu tempat wisata kekinian, selain menawarkan pemandangan, spot selfi dan lantunan musik free bagi pengunjung, TCR juga memiliki Fasilitas berupa penginapan unik bobocabin, Stage Acara, coffeshop dan wahana permainan lainnya.

Bagi Anda yang hendak ke sana tak perlu khawatir. Sebab hanya berjarak 100 menit dari Bandara Silangit dan 25 menit dari Kota Parapat.

Harga tiket masuk pada Weekday mulai dari Rp 15.000 dan Rp 20.000 pada hari weekend atau hari merah dengan waktu buka pada pukul 08.00-17.00 WIB.

Anderson Situmeang

Kepala Divisi Komunikasi Publik BPODT

 1,299 total views

Komblik BPODT
Komblik BPODT

Leave a Replay